Advertisement
Begini Mekanisme KPU Kota Jogja untuk Fasilitasi Penyandang Disabilitas

Advertisement
Harianjogja.com, JOGJA—KPU Kota Jogja memastikan gelaran pesta demokrasi khususnya pada proses pemungutan suara aksesibel bagi para penyandang disabilitas.
Apalagi, penyandang disabilitas di Kota Jogja mencapai 3.351 orang. Mulai dari disabilitas fisik, intelektual, dan mental. Ada juga disabilitas bisu, tuli, dan netra. "Data ini didapatkan dari hasil pencocokan penelitian saat pemutakhiran data pemilih," kata Komisioner KPU Kota Jogja Erizal, Jumat (15/12/2023).
Advertisement
Dia menyebut ada sejumlah skema untuk menjadikan proses pemungutan suara bisa diakses oleh seluruh penyandang disabilitas.
Misalnya, khusus disabilitas tuna netra akan disediakan surat suara braile untuk pemilihan DPD dan presiden untuk 274 tuna netra yang telah tercatat. Sementara, untuk surat suara pemilihan DPR, penyandang disabilitas akan menggunakan mekanisme pendampingan. "Dalam TPS kan ada fasilitasinya. Dari pendampingan bisa didampingi oleh KPPS atau keluarga, tetapi disarankan fasilitasinya oleh keluarga," ujarnya.
BACA JUGA: Jadwal Kampanye Hari Ini, Anies Hadiri Diskusi Disabilitas di Bekasi
Pendampingan oleh keluarga ini menurut Erizal jauh lebih mungkin dilakukan. Hal ini lantaran keluarga yang paling paham mengenai kondisi keterbatasan yang ada pada penyandang disabilitas.
Untuk itu, nantinya sosialisasi akan lebih digencarkan lagi. Utamanya, pada titik-titik yang telah terdata ada penyandang disabilitas di sana. Ini agar penyandang disabilitas tetap bisa memenuhi hak suaranya. "Harus disiapkan orang-orang yang sanggup, mampu, dan mau kemudian TPS-nya harus aksesibel, baik untuk lansia, disabilitas, pemuda-pemudi, harus disiapkan," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Presiden AS Donald Trump Cari Cara untuk Pecat Ketua The Fed Jerome Powell
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Luas Tanam Jagung di Bantul Ditarget Capai 5.196 Hektare pada 2025
- Prosesi Jalan Salib Jumat Agung di GKJ Gondokusuman Tampilkan Budaya Jawa
- Jadwal KRL Jogja Solo Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Lempuyangan hingga Purwosari
- Jadwal Terbaru KRL Solo Jogja Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, Berangkat dari Stasiun Jebres Solo hingga Tugu Jogja
- Jadwal KA Prameks Hari Ini, Sabtu 19 April 2025, dari Stasiun Tugu Jogja hingga Kutoarjo Purworejo
Advertisement