Advertisement
Pemilu 2024, Erick Thohir Disebut Paling Kompeten Jadi Cawapres

Advertisement
Harianjogja.com, JAKARTA—Pengamat politik dari UIN Jakarta Adi Prayitno menilai Menteri BUMN Erick Thohir merupakan kandidat calon wakil presiden (cawapres) untuk Pilpres 2024 yang paling kompeten.
Menurut Adi, bukti bahwa Erick merupakan cawapres paling kompeten adalah kesuksesannya dalam mengemban berbagai jabatan, seperti Menteri BUMN dan Ketua Umum PSSI.
Advertisement
"Apa pun judulnya, Pak Erick Thohir ini memiliki pengalaman, khususnya di bidang usaha dan politik yang dianggap sukses," kata Adi, Selasa, (13/6/2023).
Keberhasilan Erick sebagai Menteri BUMN terbukti dari peningkatan total laba bersih BUMN, yakni dari Rp179 triliun pada tahun 2021 menjadi Rp303,7 triliun pada 2022.
BACA JUGA: Mimpi Putri Ariani Kuliah di The Julliard School Akhirnya Terwujud
Dividen yang diberikan BUMN juga meningkat, yaitu dari Rp29,5 triliun pada tahun 2021 menjadi Rp80,2 triliun pada 2022.
Adi menilai Erick Thohir merupakan sosok pekerja keras dan berintegritas tinggi sehingga sering mendapat kepercayaan dari Presiden RI Joko Widodo serta masyarakat.
Adi lantas meyakini dengan kedua hal tersebut, apa pun jabatan yang diberikan kepada Erick Thohir, ia akan mampu memberikan hasil kerja yang bernilai positif.
Ketua Umum PSSI itu, lanjut dia, sudah cukup matang untuk diusung sebagai cawapres pada Pilpres 2024.
Berdasarkan jadwal yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, pendaftaran bakal calon presiden dan wakil presiden dijadwalkan dimulai pada 19 Oktober sampai dengan 25 November 2023.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Antara
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hamas Bakal Umumkan Soal Keputusan Gencatan Senjata di Gaza Setelah Konsultasi
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Wujudkan Kulonprogo Ramah Bagi Penyandang Disabilitas, Pemkab Gandeng SIGAB
- Sudah 300 Ribu Eksemplar Buku Terjual di BBW Books Jogja 2025, Masih Ada Waktu 3 Hari
- Bandara Adisutjipto Ramai Lagi, Kini Giliran FlyJaya Membuka Rute Jogja-Halim
- 3.200 Jemaah Haji Asal DIY Sudah Tiba di Tanah Air
- Sempat Viral, Buaya Muara yang Meresahkan Warga di Sungai Progo Bantul Akhirnya Ditangkap
Advertisement
Advertisement