Caleg Gerindra Titiek Soeharto Dapat Nomor Urut 1, Golkar: Kami Tak Gentar
Advertisement
Harianjogja.com, BANTUL—Siti Hediati Haryadi alias Titiek Soeharto dipastikan kembali maju menjadi bakal calon anggota legislatif (Caleg) DPR RI dari Daerah Pemilihan (Dapil) DIY melalui Partai Gerindra pada Pemilu 2024 mendatang.
Mantan istri Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto tersebut mendapatkan nomor urut istimewa, yakni nomor urut satu. "Beliau [Titiek Soeharto] mendapatkan nomor urut satu dari Daerah Pemilihan DIY. Nomor urut ini ditentukan langsung oleh DPP Partai Gerindra,” kata Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gerindra Bantul, Nur Subiantoro saat ditemui awak media di DPRD Bantul, Selasa (13/6/2023).
Advertisement
BACA JUGA: Menyeberang ke Partai Mantan Suaminya, Titiek Suharto Berjuang di Dapil DIY
Subiantoro tidak banyak komentar terkait penentuan nomor urut Titiek karena penentuan nomor urut bakal caleg ditentukan langsung oleh Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Gerindra. Pada pemilu 2019 lalu nomor urut satu Dapil DIY tersebut sempat ditempati oleh Andika Pandu Purabagya yang kini masih menjabat sebagai anggota DPR RI.
Karena Titiek menjadi caleg DPR RI Dapil DIY, kata Subiantoro, maka posisi kader Gerindra, Danang Wicaksana Sulistya ditempatkan sebagai bakal caleg DPR RI dari Dapil Jawa Tengah 3.
“Penempatan caleg ini hak mutlak diputuskan oleh partai apalagi caleg DPR RI,” ucapnya.
Lebih lanjut Subiantoro mengatakan dengan kehadiran putri presiden RI ke-2, Soeharto ini dipastikan akan menambah amunisi bagi partai besutan Prabowo tersebut. Alasannya, simpatisan dari Titiek di DIY cukup tinggi terlebih di Bantul ada keluarga besar Soeharto.
Ia juga optimistis kader Golkar yang dulunya mendukung Titiek akan tetap setia pada Titiek dan pindah haluan partai. “Saya optimistis, simpatisan dari Mbak Titiek yang dahulu mendukung Mbak Titiek hingga menjadi anggota DPR RI dari Partai Golkar pada pemilu legislatif 2014 yang lalu akan tetap setiap pada Mbak Titiek meski partainya sekarang berbeda,” tandasnya.
Sementara itu, Wakil Ketua Bidang Pemenangan Pemilu DPD Golkar Bantul, Heru Sudibyo tidak khawatir suara Golkar berkurang gara-gara Titiek pindah ke Gerindra. Ia mengakui Titiek memang memiliki jaringan keluarga Soeharto di Sedayu. Namun karena perjalanan Titiek pindah-pindah partai sehingga masyarakat juga bisa menilai dengan sendirinya.
“Saya kira masyarakat sudah dapat menilai bagaimana perjalanan Bu Titiek. Dengan pindah ke Gerindra saya kira tidak akan mempengaruhi suara Golkar di Bantul,” ujarnya.
Sebagaimana diketahui Titiek pada 2014 lalu menjadi caleg lewat Golkar dari Dapil DIY dan berhasil melanggeng sebagai anggota DPR RI. Namun dalam perjalanannya ia diganti melalui Pergantian Antar Waktu (PAW) oleh Gandung Pardiman. Kemudian pada 2019 lalu Titiek jadi caleg lewat partai Berkarya namun tidak terpilih. Saat ini kembali menjadi bakal caleg lewat Gerindra dari Dapil DIY.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement
Transfer Tahanan Mary Jane, Menteri Supratman Sebut Prabowo Sudah Berikan Lampu Hijau
Advertisement
Ini Lima Desa Wisata Paling Mudah Diakses Wisatawan Menurut UN Tourism
Advertisement
Berita Populer
- Jadwal SIM Keliling di Kulonprogo Senin 25 November 2024
- Jadwal dan Tarif Tiket Bus Damri Titik Nol Malioboro Jogja ke Pantai Baron Gunungkidul Senin 25 November 2024
- Jadwal Terbaru Kereta Api Prameks Jurusan Jogja-Kutoarjo Senin 25 November 2024
- Jadwal dan Lokasi Bus SIM Keliling Kota Jogja Senin 25 November 2024
- Prakiraan Cuaca BMKG Senin 25 November 2024: Hujan Ringan Siang hingga Sore
Advertisement
Advertisement