Advertisement

PKS, Parpol Pertama yang Ajukan Caleg ke KPU

Surya Dua Artha Simanjuntak
Senin, 08 Mei 2023 - 12:37 WIB
Jumali
PKS, Parpol Pertama yang Ajukan Caleg ke KPU Logo PKS - Istimewa

Advertisement

Harianjoga.com, JAKARTA—Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menjadi partai politik (parpol) pertama yang mengajukan daftar bakal calon legislatif (caleg) Pemilu 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).

BACA JUGA: Pemilu 2024: Anies: Negara Harus Netral

Advertisement

Rombongan pengurus teras PKS mendatangi Kantor KPU pada Senin (8/5/2023). Sebelumnya, KPU sudah membuka pengajuan sejak Senin (1/5/2023). Namun dari 18 parpol peserta Pemilu 2024, baru PKS yang mendaftar hingga hari kedelapan.

Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Al-Habsyi menjelaskan, mereka mendaftarkan 580 bakal caleg DPR RI. Aboe pun menyatakan pihak sudah memenuhi syarat keterwakilan perempuan 30 persen.

"Saya laporkan dari 580 anggota caleg, calon caleg kita, sudah terdaftar di dalam data KPU. Alhamdulillah di dalam 84 dapil, dan dalam semua itu terdapat wanita 208 wanita, artinya 35,9 persen," jelas Aboe di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Senin (8/5/2023).

Dia juga mengklaim ada banyak keterwakilan milenial dalam daftar bakal caleg DPR RI yang diajukan PKS.

Sementara itu, Aboe mengatakan 150 Dewan Pengurus Daerah (DPD) PKS juga telah mendaftar daftar bakal caleg DPRD ke masing-masing KPU di daerahnya.

"Tinggal 364 [DPD PKS yang akan mendaftar], yang insya Allah sampai tanggal 14 [Mei]," jelas anggota Komisi III DPR itu.

Sebagai informasi, KPU pusat maupun daerah akan membuka pengajuan bakal caleg untuk Pemilu 2024 pada 1 hingga 14 Mei 2023. Untuk bakal caleg DPR RI, partai politik dapat mengajukan langsung ke KPU pusat.

Sementara bakal caleg DPRD kabupaten/kota dan provinsi dapat didaftarkan ke KPU daerah masing-masing.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Bisnis

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Pilihan

Advertisement

alt

Yusril Serahkan Berkas Putusan Asli MK ke Prabowo Subianto

News
| Selasa, 23 April 2024, 21:47 WIB

Advertisement

alt

Rekomendasi Menyantap Lezatnya Sup Kacang Merah di Jogja

Wisata
| Sabtu, 20 April 2024, 07:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement