Advertisement
Erick Thohir Disebut sebagai Figur Kuat Cawapres PAN

Advertisement
JAKARTA—Ketua Dewan Pakar PAN Dradjad Wibowo mengungkap Menteri BUMN Erick Thohir sebagai salah satu figur kuat cawapres yang bakal diusung PAN.
Menurut Drajad, Erick memiliki kedekatan dengan partai berlambang matahari terbit itu. Selain Erick sebagai cawapres, nama ketua umum partai Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) dinilainya sebagai figur yang layak disodorkan di posisi capres.
Advertisement
"Menteri BUMN yang juga Ketum PSSI Erick Thohir selama ini sering silaturahmi dengan PAN, tentu berpotensi juga. Kita lihat saja bagaimana nanti," kata Dradjad dalam keterangan tertulis, Minggu (26/2/2023).
Erick maupun kandidat lain yang kini digodok PAN dinilai memiliki sejumlah prasyarat yang dibutuhkan. Selain secara elektoral dapat mendongkrak perolehan suara partai, nama tersebut juga pas dengan ideologi PAN.
"Harus sesuai dengan cita-cita perjuangan PAN, yaitu menumbuhkan kehidupan demokrasi, menegakkan keadilan bagi semua dan menciptakan kehidupan yang sejahtera," kata Dradjad.
Drajad mengatakan Erick dan beberapa nama lain kini sedang dimatangkan PAN sebelum diumumkan kepada publik. Satu hal yang jelas, Drajad menggarisbawahi bahwa capres dan cawapres PAN memiliki visi dan misi yang bakal memajukan Indonesia pada tataran global.
"Jadi calon tersebut haruslah tokoh yang memiliki karakter, kepemimpinan, visi, misi dan program yang layak menjadi harapan bagi kader dan konstituen PAN mewujudkan cita-cita perjuangan di atas," ujar Drajad. (***)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Berita Lainnya
Berita Pilihan
Advertisement

Hamas Bakal Umumkan Soal Keputusan Gencatan Senjata di Gaza Setelah Konsultasi
Advertisement

Kampung Wisata Bisa Jadi Referensi Kunjungan Saat Liburan Sekolah
Advertisement
Berita Populer
- Anggota Polsek Imogiri Meninggal Dunia dalam Kecelakaan Beruntun di Banguntapan Bantul
- Uji Coba Lantip di Jogja, Roda Empat Paling Sering Langgar Batas Kecepatan
- Wujudkan Kulonprogo Ramah Bagi Penyandang Disabilitas, Pemkab Gandeng SIGAB
- Sudah 300 Ribu Eksemplar Buku Terjual di BBW Books Jogja 2025, Masih Ada Waktu 3 Hari
- Bandara Adisutjipto Ramai Lagi, Kini Giliran FlyJaya Membuka Rute Jogja-Halim
Advertisement
Advertisement